07 February 2015

Tips Sebelum Membongkar Laptop untuk Kamu yang Masih Ragu

Ragu-ragu mau bongkar laptop? Takut rusak?

Saya sendiri sudah mengalami pengalaman yang kurang baik saat bongkar pasang barang elektronik.

Contohnya, waktu saya bongkar Playstation (PS), kabel optiknya putus. Karena tangan jahil saya dan rasa penasaran.

Karena itu, saya ingin berbagi sedikit tips sebelum membongkar laptop, agar kamu tidak mengalami hal yang seperti saya alami.

1. Berdo'a

Kita tidak akan tahu apa yang akan terjadi satu jam ke depan. Membongkar laptop ibarat melakukan operasi bedah. Oleh karena itu, berdoalah supaya selamat.

Ingat ya... berdoa yang serius dan ikhlas. Kalau laptopnya rusak ya, ikhlasin saja. 😊

2. Gunakan Obeng yang Bagus

Jangan gunakan obeng yang sudah rusak, karena dapat merusak baut. Pakailah obeng yang bagus dan sesuai dengan bautnya.

Hati-hati, kalau baut sudah rusak, nanti laptopmu gak bisa dibongkar-pasang lagi.

3. Melihat dulu panduanya

Kalau belum ada pengalaman sama sekali membongkar laptop, cobalah lihat dulu panduannya di youtube atau google.

Cari videonya dengan kata kunci "disassembly <tipe Laptop>".

Contoh: "diassembly acer aspireone 531h".

Kalau beruntung akan mendapatkan beberapa video yang sesuai dengan jenis laptopmu. Saya sendiri kurang beruntung, dapatnya video yang mirip, bukan sama persis.

Tapi, langkahnya sama karena masih satu koloni.



Setelah menonton panduannya dan paham langkah-angkahnya, selanjutnya mencoba dengan penuh rasa percaya diri.
  1. Bismillahirrahmaniarrahim,
  2. Buka semua baut;
  3. Cungkil keyboard;
  4. Buka lagi baut yang ada di bawah keyboard;
  5. Buka besi penutup main board.
  6. Lepas komponen dengan hati-hati.


Pasang lagi,


Itulah beberapa tips membongkar laptop dari saya, mudah-mudahan ada manfaatnya.